TNI-AL Lanal Maumere Belum Bisa Jadi PANDA Penerima Calon Bintara Dan Tamtama Ini Alasannya

BAGIKAN

Maumere. SPEKTRUM-NTT.COM || TNI-AL Lanal Maumere belum bisa jadi Panitia Daerah (PANDA) penerimaan calon Bintara dan Tamtama, Karena ketiadaan fasilitas penunjang seperti fasilitas Kolam Renang, Lapangan Bola, dan lain-lain. 

Hal ini disampaikan oleh Komandan Pangkalan TNI-AL Maumere, Kolonel Laut (P) Dwi Yoga P, M. Tr. Hanal., M. M., CTMP, di hadapan Awak Media, Rabu (25/8/2021)

Ia lanjut mengatakan tahun 2020 terdapat 20 Bintara dan ditambah Tamtama 15 jadi total 35, dan tahun 2021 ada 6 orang Bintara ditambah 22 Tamtama, jadi totalnya 63 orang. Total ini belum dihitung dengan tes yang sementara berjalan ini. Sementara untuk Tes kali ini banyak yang mengundurkan diri karena proses seleksi nya terjadi di Lantamal Kupang. 

"Kita cuma menerima tes administrasi berupa dokumen, tinggi badan, dan tes kesehatan. Yang lolos dan memenuhi syarat akan dikirim ke Lantamal Kupang. Banyak yang mengundurkan diri karena tesnya di Kupang. Kemarin saat validasi, kami record 47 yang sudah mengundurkan diri", Ujar Danlanal Sikka.

Danlanal Sikka mengatakan bahwa hal ini diakibatkan oleh kondisi ekonomi, dan yang dirugikan adalah masyarakat sendiri, serta tidak mempunyai fasilitas. 

Kedepannya Ia mengharapkan agar status Lanal Maumere akan naik menjadi Lantamal, tetapi harus sudah mempunyai fasilitas, dan rencananya akan dibentuk Lanal Alor, Flotim, Ende, Mbay, dan Labuan sudah ada, dan Lantamal Maumere itu akan memimpin Lanal-Lanal tersebut.

Ia melanjutkan bahwa satu hal yang menjadi kelemahan para calon Bintara dan Tamtama saat mengikuti seleksi yakni saat mengikuti Tes Psikologi nya standar atau passing grade. 

"Kondisi ini kalau ikut seleksi nya diluar maka yang psikologi nya rendah akan jatuh duluan, karena bersaingan dengan daerah lain", Lanjut Danlanal Sikka.

Ia lanjut mengatakan bahwa akan tetap kawal proses ini agar terjadi pemerataan Sumber Daya Manusia, dan masyarakat Flores bisa sejahtera.

Lebih jauh Ia menyatakan bahwa kehadiran Lantamal dan Lanal di Flores, Lembata dan Alor harus didukung oleh semua pihak karena Kondisi wilayah yang strategis yang berbatasan dengan Timur Leste, yang berhadapan langsung dengan Indonesia.

- Sponsored Ad - Advertisement

IKLAN

wave logo

Youtube Spektrum-ntt TV

LIVE TV ONLINE

Tekan ESC untuk menutup